Ket: Ketua Kadin Donggala, Rahmad M. Arsyad memberikan materi sosialisasi Kadin Smar di Desa Limboro, Kecamatan Banawa Tengah, Kabupaten Donggala, Minggu (13/3/2022). FOTO: *
DONGGALA,wartainfo.id – Kecamatan Banawa Tengah, Kabupaten Donggala menjadi titik ke 19 Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Donggala menggelar sosialiasi Kadin Smart.
Kegiatan sosialisasi ini dilangsungkan di kantor Camat Banawa Tengah Desa Limboro, Minggu (13/3/2022)
Sebelumnya, pada Jumat dan Sabtu kegiatan sosialisasi Kadin Smart berlangsung di Desa Watatu Kecamatan Banawa Selatan. Di mana peserta yang hadir sekitar 150 orang masyarakat pelaku Usaha Mikro Kecil dan Menangah (UMKM), petani, nelayan berasal 10 desa. Tanah Mea, Salu Sumpu, Lalombi, Salumpaku, Watatu, Surumana, Mbuwu, Tanampulu, Malino, dan Ongulara.
Baca juga :
Nizar Rahmatu: Porkab Morowali Ajang Penjaringan Atlet Sulteng Emas
Sementara di Desa Bambarimi Kecamatan Banawa Selatan, kegiatan sosialisasi ini menghadirkan kurang lebih 100 orang peserta dari sembilan desa.
Pada kesempatan itu, Camat Banawa Selatan, Hikmah Lassa menyampaikan bahwa ada sejumlah Badan Usaha Milik Desa (Bumdes) dan kelompok UMKM para ibu – ibu yang sudah berjalan. Salah satunya adalah pembuatan sapu dan usaha – usaha lain.
Ketua Kadin Donggala, Rahmad M. Arsyad menjelaskan kegiatan sosialisasi merupakan amana Undang – Undang. Di mana salah tugas Kadin adalah inklusif.
Baca juga :
Setelah 22 Tahun, Morowali Selenggarakan Porkab Pertama
UU Nomor 1 Tahun 1987, tugas Kadin menghimpun pelaku usaha. Kemudian membantu pelaku usaha untuk tumbuh dan berkembang. Dan ketiga membantu perekonomian daerah.
“Tugas kami sebagai Kadin membantu pemerintah daerah. Untuk apa, memajukan perekonomian daerah,” tutur Rahmad M. Arsyad
Tokoh Pemuda Pantai Barat Aris mengajak semua elemen masyarakat untuk bersama sama mendukung jajaran Polda…
PALU, WARTAINFO.ID - Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam (FEBI) Universitas Islam Negeri (UIN) Datokarama Palu…
JAKARTA, WARTAINFO.ID - Atlet panjat tebing asal Sulawesi Tengah, Ariayawan Yalesyudha Widodo, berhasil mempersembahkan medali…
WARTAINFO.ID PALU -Kepolisian Daerah (Polda) Sulawesi Tengah terus membangun kolaborasi dengan berbagai pihak. Kali ini…
Di tengah arus deras perubahan teknologi yang sering disebut sebagai era disrupsi digital, institusi pendidikan…
Di era digital yang serba cepat ini, peran hubungan masyarakat (humas) telah berevolusi secara dramatis.…