sigi,wartainfo.id – Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kabupaten Sigi Menggelar Rapat Kerja Kabupaten (Rakerkab)dengan Tema Tingkatkan Prestasi Menuju Pekan Olahraga Provinsi di kabupaten banggai di porame, 19 Februari 2022.
Rakerda yang di hadiri oleh Wakil Bupati, Samuel Pongi, Pengurus Koni Sulteng Sekum Husin Alwi, Bendum Koni Sulteng Andi Nur B. Lamakarate dan tim Pokja Sulteng Emas Dr.Gunawan bersama Dr Humaedi yang juga sebagai pemberi materi pada Rakerda Koni Kabupaten Sigi.
Dalam sambutannya Ketua Umum Koni Kabupaten Sigi Moh.Agus Syawal atau sering disapa syawal menyampaikan bahwa Sigi harus menjadi lumbung atlit.
Syawal juga menambahkan pada Pekan Olahraga Nasional (PON) di Papua Tahun 2021 ada 10 cabang olahraga yang atlitnya dari Sigi antara lain di cabang olahraga renang, sepak takraw wanita, Taekwondo, paralayang dan dayung.
Baca juga :
Khabar Duka, Ketua DPRD Kota Palu Iksan Kalbi Wafat
“untuk cabang olahraga paralayang kita harus bangga kita punya Ical Rivaldi ,Mauren dari sepak takraw wanita dan atlet lainnya yang mampu memperoleh medali perunggu pada PON XX kemarin,ujar syawal.
Sementara itu Sekum Koni Husi Alwi dalam sambutannya menyampaikan bahwa kita tidak menyadari hari ini telah terjadi perubahan paradigma yang begitu besar pada olahraga. Gelora dan semangat masyarakat makin naik dan meningkat, contoh sederhana adalah ada ibu-ibu yang setiap hari menjaga anaknya untuk olahraga, dengan harapan anaknya untuk jadi atlet, ini artinya olahraga bukan hanya menjadi tugas Koni, Dispora atau pemerintah Kabupaten atau provinsi akan tetapi masyarakat sudah mulai memikirkan kan bahwa olahraga adalah bagian dari kehidupan rumah tangganya,tandasnya.
Baca juga :
Warek III Untad Dr. Ir Sagaf MP Pimpin BAPOMI Sulteng
Samuel Pongi yang juga wakil Bupati Kabupaten Sigi dalam sambutannya menyampaikan ucapan terima kasih yang mendalam atas terselenggaranya Rakerda Koni Kabupaten Sigi, karena bicara olahraga harus singkron antara pemerintah daerah, Dispora dan Koni sendiri, ujar samuel.