Categories: HEADLINEWarta News

Khabar Duka, Ketua DPRD Kota Palu Iksan Kalbi Wafat


Palu,wartainfo.id –  Ketua DPRD Kota Palu Iksan Kalbi meninggal dunia hari ini Jum’at 18 Februari 2022, di Rumah Sakit Anutapura Kota Palu.

” Innalilahi wainnailaihi rajiuun telah berpulang kerahmatullah Ketua DPRD Kota Palu Iksan Kalbi, ” kata Ketua KONI Sulteng M Nizar Rahamatu, Jumat 22 Februari 2022.

Menurut Nizar, dirinya tidak menyangka,  karena  usai menggelar rapat internal dengan staf Sekretariat KONI Sulteng,  di telpon adik almarhum Ihlas Kalbi, yang mengabarkan jika abangnya Iksan Kalbi telah meninggal dunia.

Sontak saja, kata Nizar, kaget dan tidak menyangka, sebab sekira pukul 15.18.Wita, almarhum menelpon dirinya dan sempat bicara selama beberapa menit.  Dari balik telpon,  suara almarhum  saat itu, sangat jelas seoalah tidak terjadi sesuatu.

” Jujur saya kaget dan tidak menyangka, Abangku Iksan Kalbi telah dipanggil sang Khaliq. Ini petanda Allah lebih sayang Abang,” katanya.

Dimata Nizar Rahmatu almarhum Iksan Kalbi yang juga Ketua DPC Partai Gerindra Kota Palu ini, merupakan sosok pemimpin
yang sangat bijaksana, kritis, pengayom, dan teguh memegang prinsip serta tegas dalam bertindak.

Dalam kenanganan Nizar Rahmatu, sangat sulit ditemukan sosok seperti Almarhum Iksan Kalbi baik dimasa kini maupun masa yang akan datang. Karena baginya, rekam jejak, reputasi, dan komitmen almarhum baik  terhadap kemajuan daerah termasuk hubungan silaturrahim dengan semua kalangan sangat dijaga erat.

Nizar pun mengungkapkan bahwa KONI Provinsi Sulteng turut berduka cita yang sedalam-dalamnya.


Page: 1 2

webmaster

Recent Posts

Tokoh Pemudà Ajak Masyarakat Jaga Kantibmas di Wilayah Pantai Barat Kabupaten Donggala

Tokoh Pemuda Pantai Barat Aris mengajak semua elemen masyarakat untuk bersama sama mendukung jajaran Polda…

2 bulan ago

Bangun Komunikasi Efektif, SEMA dan Humas FEBI Bahas Sinergi Public Relation dalam Penguatan Layanan Akademik

PALU, WARTAINFO.ID  - Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam (FEBI) Universitas Islam Negeri (UIN) Datokarama Palu…

2 bulan ago

Ariayawan Yalesyudha Widodo Raih Perak di Final Lead Putra POPNAS XVII Jakarta

JAKARTA, WARTAINFO.ID - Atlet panjat tebing asal Sulawesi Tengah, Ariayawan Yalesyudha Widodo, berhasil mempersembahkan medali…

2 bulan ago

PWI dan Polda Sulteng Komitmen Bangun Kolaborasi Melalui Program SIIP

WARTAINFO.ID PALU -Kepolisian Daerah (Polda) Sulawesi Tengah terus membangun kolaborasi dengan berbagai pihak. Kali ini…

2 bulan ago

Menakar Peran Humas di Era Digital

Di tengah arus deras perubahan teknologi yang sering disebut sebagai era disrupsi digital, institusi pendidikan…

3 bulan ago

Ketika Humas Tak Lagi Sekadar Menyampaikan, Tapi Menjaga Kepercayaan

Di era digital yang serba cepat ini, peran hubungan masyarakat (humas) telah berevolusi secara dramatis.…

3 bulan ago