Categories: Warta News

Pembenahan Lampu Jalan Jadi Fokus 100 Hari Kerja Pemda Parimo


PARGI MOUTONG, WARTAINFO.ID Pembenahan lampu jalan yang berada di Kabupaten Parigi Moutong (Parimo) khususnya di wilayah Kota Parigi, menjadi salah satu fokus program 100 hari kerja Bupati Parimo, Erwin Burase dan Wakil Bupati, Abdul Sahid. Perbaikan ini sudah direncanakan dari bulan April 2025 sebelumnya.

Dalam pembenahan tersebut terbagi menjadi beberapa skema, yaitu survey dan pendataan, pembenahan lampu jalan, serta pengujian dan evaluasi.

“Perbaikan lampu jalan ini sementara berlangsung, bulan April kemarin kami telah melakukan survey dan pendataan, untuk Mei, Juni dan Juli kami melakukan pembenahan lampu jalan dan di bulan Agustus kami akan melakukan pengujian dan evaluasi,” ungkap Kepala Bagian Umum, Haerudin ketika ditemui media WARTAINFO.ID di ruang kerjanya belum lama ini.

Sebelumnya ia menjelaskan kalau pembenahan lampu jalan ini sangat penting bagi masyarakat, sebab akan memberikan rasa aman ketika beraktifitas di malam hari.

Ia juga mengatakan, dalam perbaikan lampu jalan tidak sepenuhnya berjalan lancar karena mobil cren yang digunakan hanya mampu menjangkau tiang setinggi tujuh meter.

“Kendalanya itu hanya satu saja yaitu mobil cren, karena di Kota Parigi ini berbeda beda tingginya tiang, ada yang 12 meter, 9 meter dan 7 meter, jadi untuk yang tingginya 9 sampai 12 meter tidak bisa dijangkau dengan mobil cren yang ada,” bebernya.

Lebih lanjut, ia mengungkapkan kalau pihaknya telah melakukan perbaikan lampu jalan selama dua bulan terakhir, dan telah mencapai hampir 70 persen titik titik lampu mati yang ada di wilayah Kota Parigi, ia pun turut mengkomunikasikan kendala selama perbaikan kepada Bupati Parimo.


Page: 1 2

webmaster

Recent Posts

Tokoh Pemudà Ajak Masyarakat Jaga Kantibmas di Wilayah Pantai Barat Kabupaten Donggala

Tokoh Pemuda Pantai Barat Aris mengajak semua elemen masyarakat untuk bersama sama mendukung jajaran Polda…

2 bulan ago

Bangun Komunikasi Efektif, SEMA dan Humas FEBI Bahas Sinergi Public Relation dalam Penguatan Layanan Akademik

PALU, WARTAINFO.ID  - Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam (FEBI) Universitas Islam Negeri (UIN) Datokarama Palu…

2 bulan ago

Ariayawan Yalesyudha Widodo Raih Perak di Final Lead Putra POPNAS XVII Jakarta

JAKARTA, WARTAINFO.ID - Atlet panjat tebing asal Sulawesi Tengah, Ariayawan Yalesyudha Widodo, berhasil mempersembahkan medali…

2 bulan ago

PWI dan Polda Sulteng Komitmen Bangun Kolaborasi Melalui Program SIIP

WARTAINFO.ID PALU -Kepolisian Daerah (Polda) Sulawesi Tengah terus membangun kolaborasi dengan berbagai pihak. Kali ini…

2 bulan ago

Menakar Peran Humas di Era Digital

Di tengah arus deras perubahan teknologi yang sering disebut sebagai era disrupsi digital, institusi pendidikan…

3 bulan ago

Ketika Humas Tak Lagi Sekadar Menyampaikan, Tapi Menjaga Kepercayaan

Di era digital yang serba cepat ini, peran hubungan masyarakat (humas) telah berevolusi secara dramatis.…

3 bulan ago