Sepakati Ikut Bidding Tuan Rumah PON 2028, Sulseltenggo Akan Deklarasi dan Gelar Workshop Di Makassar


Makassar,wartainfo.id – Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Provinsi Sulawesi Tengah (Sulteng) dibawa kepemimpinan M Nizar Rahmatu, terus bergerak cepat, menindaklanjuti rencana bidding tuan rumah Pekan Olahraga Nasional (PON) XXII 2028 bersama Sulawesi Selatan dan Gorontalo (Sulseltenggo).

” Tadi kami telah bertemu Kadispora dan KONI Sulsel serta Tim Gubernur Untuk Percepatan Pembangunan (TGUPP). Beberapa kesepakatan telah tercapai. Mulai dari rencana Deklarasi serta Workshop tiga provinsi,” kata Ketum KONI Sulteng M Nizar Rahmatu, Senin 7 Februari 2022.

Pertemuan bersama Kadispora Sulsel Andi Arwin Azis, Staf Ahli Gubernur H Suherman dan TGUPP Pemprov Sulsel M Rum dan Ariadi Arsal serta Sekum KONI Sulteng Husin Alwi dan Ketua Binpres Dr Humaidi berlangsung di Toraja Lounge Kantor Gubernur Sulsel.

Dalam pertemuan tersebut disepakati beberapa hal termasuk akan menggelar workshop serta deklarasi Sulseltenggo menjadi tuan rumah PON pada 10 Februari 2022 di Makassar.

Baca juga:
https://wartainfo.id/kadin-smart-disambut-antusias-masyarakat-donggala/

Ketum KONI Sulteng M Nizar Rahmatu dalam pertemuan mengungkapkan, untuk mematangkan rencana Sulsel, Sulteng dan Gorontalo menjadi tuan rumah PON, perlu melakukan pertemuan, sehingga ketika proses bidding yang rencananya di bulan April, ketiga daerah ini telah siap dari segala hal. Apalagi tambahnya, pendaftaran untuk menjadi calon tuan rumah PON di awal Maret.

” Waktunya sudah mepet, maka kesiapan kita perlu dimatangkan dalam berbagai hal,” ujarnya.


Page: 1 2 3

webmaster

Recent Posts

Tokoh Pemudà Ajak Masyarakat Jaga Kantibmas di Wilayah Pantai Barat Kabupaten Donggala

Tokoh Pemuda Pantai Barat Aris mengajak semua elemen masyarakat untuk bersama sama mendukung jajaran Polda…

2 bulan ago

Bangun Komunikasi Efektif, SEMA dan Humas FEBI Bahas Sinergi Public Relation dalam Penguatan Layanan Akademik

PALU, WARTAINFO.ID  - Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam (FEBI) Universitas Islam Negeri (UIN) Datokarama Palu…

2 bulan ago

Ariayawan Yalesyudha Widodo Raih Perak di Final Lead Putra POPNAS XVII Jakarta

JAKARTA, WARTAINFO.ID - Atlet panjat tebing asal Sulawesi Tengah, Ariayawan Yalesyudha Widodo, berhasil mempersembahkan medali…

2 bulan ago

PWI dan Polda Sulteng Komitmen Bangun Kolaborasi Melalui Program SIIP

WARTAINFO.ID PALU -Kepolisian Daerah (Polda) Sulawesi Tengah terus membangun kolaborasi dengan berbagai pihak. Kali ini…

2 bulan ago

Menakar Peran Humas di Era Digital

Di tengah arus deras perubahan teknologi yang sering disebut sebagai era disrupsi digital, institusi pendidikan…

3 bulan ago

Ketika Humas Tak Lagi Sekadar Menyampaikan, Tapi Menjaga Kepercayaan

Di era digital yang serba cepat ini, peran hubungan masyarakat (humas) telah berevolusi secara dramatis.…

3 bulan ago