Categories: Warta Hiburan

Nyanyian Bangsa Untuk #Sulteng Berdaya Berdayakan Kreator


WARTAINFO.ID – Malam acara Nyanyian Bangsa Untuk #SultengBerdaya di Startup Café Palu Selasa malam (29/8/2023), berlangsung semarak.

 

Acara yang dipandu oleh Metha Margaretha dan Alink Talamoa ini menjadi momen spesial bagi Ishak Basir, founder #SultengBerdaya serta para kerabat, teman Baisak.

 

Acara dimulai dengan pembacaan puisi yang menggetarkan jiwa oleh Abd Hamran, mahasiswa FKIP Universitas Tadulako, dengan judul “Sukma yang Melayang” dan membacakan puisi fenomenal karya Chairil Anwar “Karawang-Bekasi.”

 

Nyanyian Bangsa Untuk #SultengBerdaya digelar disamping untuk memperingati HUT Kemerdekaan RI dan HUT Ishak Basir pada 17 Agustus 2023, juga menyuguhkan panggung bagi konten kreator.

 

Ishak basir mengadakan sayembara konten challenge salam 3 jari di baliho & design logo “Teman Baisak”

 

 

Malam itu juga, pemenangnya diumumkan, yaitu Hendra Khaerul, yang berhasil mencuri perhatian dengan karyanya yang kreatif dan berinovasi. Khaerul mendapatkan hadiah 1 unit motor listrik. Sementara pemanang konten mendapatkan total hadiah Rp8 juta.

 

“Terima kasih kepada Baisak yang menampung aspirasi anak muda,” kata Hendra.

Nyanyian Bangsa Untuk #SultengBerdaya

Saat sambutan, Ishak Basir, pendiri #SultengBerdaya dan “Teman Baisak”, menyampaikan betapa pentingnya ruang untuk mendorong kreativitas dan aspirasi anak muda.

 

“Kami menciptakan ruang di mana teman desain dan kreator bisa menyalurkan ide-ide mereka. Alhamdulillah, kegiatan ini mendapat respon positif, terutama dalam kompetisi desain logo,” ungkapnya.


Page: 1 2

webmaster

Share
Published by
webmaster

Recent Posts

Tokoh Pemudà Ajak Masyarakat Jaga Kantibmas di Wilayah Pantai Barat Kabupaten Donggala

Tokoh Pemuda Pantai Barat Aris mengajak semua elemen masyarakat untuk bersama sama mendukung jajaran Polda…

2 bulan ago

Bangun Komunikasi Efektif, SEMA dan Humas FEBI Bahas Sinergi Public Relation dalam Penguatan Layanan Akademik

PALU, WARTAINFO.ID  - Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam (FEBI) Universitas Islam Negeri (UIN) Datokarama Palu…

2 bulan ago

Ariayawan Yalesyudha Widodo Raih Perak di Final Lead Putra POPNAS XVII Jakarta

JAKARTA, WARTAINFO.ID - Atlet panjat tebing asal Sulawesi Tengah, Ariayawan Yalesyudha Widodo, berhasil mempersembahkan medali…

2 bulan ago

PWI dan Polda Sulteng Komitmen Bangun Kolaborasi Melalui Program SIIP

WARTAINFO.ID PALU -Kepolisian Daerah (Polda) Sulawesi Tengah terus membangun kolaborasi dengan berbagai pihak. Kali ini…

2 bulan ago

Menakar Peran Humas di Era Digital

Di tengah arus deras perubahan teknologi yang sering disebut sebagai era disrupsi digital, institusi pendidikan…

3 bulan ago

Ketika Humas Tak Lagi Sekadar Menyampaikan, Tapi Menjaga Kepercayaan

Di era digital yang serba cepat ini, peran hubungan masyarakat (humas) telah berevolusi secara dramatis.…

3 bulan ago