” Nama Sulteng akhirnya dikenal meski masih menjadi bagian dari Provinsi Suluttenggo,” kata Nizar Rahmatu.
Pemberian apresiasi dari Bapak Gubernur kepada mantan atlet tambah Nizar, diharapkan bisa menjadi pelecut semangat atlet-atlet junior lainnya. Terlebih untuk mereka yang akan berjuang di PON Papua agar bisa bisa berprestasi.
” Mudah-mudahan prestasi senior ini bisa ditiru dan diteladani atlet sekarang. Apalagi kami sedang menghadapi PON 2021 di Papua,” ujarnya.
Bantuan Gubernur ini diserahkan langsung Ketum KONI didampingi Bendum Andi Nur Lamakarate serta Pengurus KONI H Rusli Pakkawaru dan Warsita kepada istri almarhum, Agustina Tominangku dan putri ulungnya Ferotlike Samana.
Usai menyerahkan bantuan Ketum KONI beserta rombongan menyempatkan diri melayat makam almarhum Arie Samana.
Istri almarhum Agustina Tominangku menitkkan air mata saat menerima santunan tersebut. Ia mengucapkan terima kasih banyak kepada bapak Gubenur Sulteng Rusdi Mastura dan KONI Sulteng yang masih peduli terhadap mereka.
Bahkan saat makam suaminya, ia berucap suaminya yang telah mangkat masih memberikan manfaat bagi mereka sebagai ahli warisnya. Karena menurutnya, selama ini belum ada sekalipun perhatian dan penghargaan kepada almarhum Arie Samana.
“Terima kasih banyak bapak Gubernur karena sudah memperhatikan kami,” ujar ibu separoh baya dengan linangan air mata.
Penulis: Agus Manggona
Page: 1 2
Di era digital yang ditandai dengan kecepatan penyebaran informasi melalui media sosial dan platform online,…
Palu (UIN Datokarama) – Sebanyak 11 mahasiswa dari Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam (FEBI) Universitas…
Oleh : Aslamuddin Lasawedy Perencana Keuangan Independen MUHDAR selalu resah ketika memikirkan hartanya. Ia paham,…
PALU, WARTAINFO.ID – Suasana khidmat dan penuh haru menyelimuti Auditorium Universitas Islam Negeri (UIN) Datokarama…
PALU, WARTAINFO.ID – Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam (FEBI) Universitas Islam Negeri (UIN) Datokarama Palu menggelar…
PALU, WARTAINFO.ID – Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam (FEBI) Universitas Islam Negeri (UIN) Datokarama Palu…