FASI Sulteng Gelar Rakerprov 2024, Ketum Koni Sulteng : Capaian Prestasi Harus Bisa Dipertahankan

FASI Sulteng
Ketum KONI Sulteng M Nizar Rahmatu, SSos. AIFO menegaskan bahwa salah satu kunci sukses pencapain prestasi olahraga adalah penataan organisasi. Hal tersebut diungkapkan M Nizar Rahmatu, SSos. AIFO saat membuka rapat kerja provinsi ( Rakerprov) Federasi Aero Sport Indonesia ( FASI) Sulawesi Tengah di Hotel Santika Luwuk Kabupaten Banggai, Kamis 26/12/2024.

” Selain mengevaluasi kegiatan FASI Sulteng selama ini, Rakerprov juga akan mematapkan program-program kerja FASI kedepan,” tandasnya.