Categories: Warta Olahraga

Kepala Sekretariat KONI Sulawesi Tengah Siap Sukseskan PON XX Papua


84 hari terhitung mundur, Pekan Olahraga Nasional ke-20 yang dilaksanakan di Papua akan dimulai. Kesiapan Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Provinsi Sulawesi Tengah untuk meraih medali di perhelatan skala nasional itu terbilang cukup maksimal.

Saat ditemui di ruangannya, Kepala Sekretariat KONI Sulawesi Tengah Idrus Sahar Muhammad, S.Sos., M.A.P, menegaskan bahwa sekretariat KONI Sulteng akan menjadi sentra komunikasi untuk suksesi PON XX Papua nanti.

“Kami akan melayani setiap koordinasi bersama pengprov dan cabor serta KONI Kabupaten/Kota untuk suksesi PON XX. Ini adalah komitmen kami jauh sebelum resmi berkantor di sini.” Kata Idrus saat ditemui di kantor KONI Sulteng (10/07).

Idrus juga menambahkan bahwa saat ini, kantor sekretariat KONI Sulteng sementara dalam proses renovasi ringan untuk kenyamanan pengurus dalam bekerja. Beberapa ruangan sedang dalam proses pengerjaan.

“Saya berjanji di hadapan ketua umum KONI, Pak M. Nizar Rahmatu, S.Sos., M.Si untuk menjadikan kantor ini sebagai tempat yang nyaman untuk bekerja. Sebab, di masa kepengurusan periode tahun 2021-2025 ini memiliki tantangan khusus karena pandemi Covid-19” tambah Idrus.

Beberapa waktu ke depan, semua pengurus sedang mempersiapkan diri untuk ikut serta pada ajang PON XX Papua. Pada jumat (9/7) telah dilaksanakan rapat kesekretariatan. Sabtu (10/9) rapat perdana persiapan PON XX Papua.

“Sebagai seorang yang diamanahkan oleh Ketua Umum untuk menjadi Kepala Sekretariat, saya wajib untuk melakukan sesuatu yang berdampak untuk suksesi PON XX Papua. Salah satunya dengan memfasilitasi berlangsungnya setiap pertemuan dan koordinasi-koordinasi dengan pihak terkait”, tutup Idrus.


Admin

Recent Posts

Tokoh Pemudà Ajak Masyarakat Jaga Kantibmas di Wilayah Pantai Barat Kabupaten Donggala

Tokoh Pemuda Pantai Barat Aris mengajak semua elemen masyarakat untuk bersama sama mendukung jajaran Polda…

2 bulan ago

Bangun Komunikasi Efektif, SEMA dan Humas FEBI Bahas Sinergi Public Relation dalam Penguatan Layanan Akademik

PALU, WARTAINFO.ID  - Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam (FEBI) Universitas Islam Negeri (UIN) Datokarama Palu…

2 bulan ago

Ariayawan Yalesyudha Widodo Raih Perak di Final Lead Putra POPNAS XVII Jakarta

JAKARTA, WARTAINFO.ID - Atlet panjat tebing asal Sulawesi Tengah, Ariayawan Yalesyudha Widodo, berhasil mempersembahkan medali…

2 bulan ago

PWI dan Polda Sulteng Komitmen Bangun Kolaborasi Melalui Program SIIP

WARTAINFO.ID PALU -Kepolisian Daerah (Polda) Sulawesi Tengah terus membangun kolaborasi dengan berbagai pihak. Kali ini…

2 bulan ago

Menakar Peran Humas di Era Digital

Di tengah arus deras perubahan teknologi yang sering disebut sebagai era disrupsi digital, institusi pendidikan…

3 bulan ago

Ketika Humas Tak Lagi Sekadar Menyampaikan, Tapi Menjaga Kepercayaan

Di era digital yang serba cepat ini, peran hubungan masyarakat (humas) telah berevolusi secara dramatis.…

3 bulan ago