Ketua MPR RI Bamsoet Dukung Letjen TNI (Purn) Marciano Norman Kembali Pimpin KONI Periode 2023-2027

Foto://Ketua MPR RI sekaligus Ketua Umum Ikatan Motor Indonesia (IMI) dan Ketua Umum Pengurus Besar Keluarga Olahraga Tarung Derajat (PB KODRAT) Bambang Soesatyo menyerahkan surat dukungan dari IMI dan PB KODRAT kepada Ketua Umum KONI Pusat Letjen TNI (Purn) Marciano Norman agar bersedia maju dan terpilih kembali sebagai Ketua Umum KONI Pusat 2023-2027

Foto://Ketua MPR RI sekaligus Ketua Umum Ikatan Motor Indonesia (IMI) dan Ketua Umum Pengurus Besar Keluarga Olahraga Tarung Derajat (PB KODRAT) Bambang Soesatyo menyerahkan surat dukungan dari IMI dan PB KODRAT kepada Ketua Umum KONI Pusat Letjen TNI (Purn) Marciano Norman agar bersedia maju dan terpilih kembali sebagai Ketua Umum KONI Pusat 2023-2027

Turut hadir antara lain, Ketua Umum Pengurus Besar Taekwondo Indonesia Letjen TNI (Purn) Thamrin Marzuki, Ketua Umum Pengurus Pusat Persatuan Olahraga Berkuda Seluruh Indonesia Triwatty Marciano, Ketua Umum Pengurus Pusat Persatuan Bola Basket Seluruh Indonesia Kho Poo Thai/Danny Kosasih, serta Ketua Umum Presiden Federasi Ice skating Indonesia Susan Herawati. Hadir pula Wakil Ketua Umum KONI Pusat Mayjen (Purn) Suwarno, serta Sekjen KONI Pusat Tubagus Ade Lukman.

Ketua DPR RI ke-20 dan mantan Ketua Komisi III DPR RI bidang Hukum, HAM, dan Keamanan ini menjelaskan, dengan dukungan KONI Pusat, PON XX Papua pada Oktober 2021 lalu bisa terselenggara dengan sukses.

Tidak hanya menjadi momentum kebangkitan olahraga nasional, PON XX Papua juga menjadi momentum penguat ikatan soliditas dan solidaritas kebangsaan. Sekaligus menunjukan kepada dunia bahwa Papua dan Indonesia Timur pada umumnya merupakan wilayah yang aman, nyaman dan penuh kedamaian.

Bacaan Lainnya
BACA JUGA :  Kerja Sama KONI Pusat dan Garuda Indonesia Siap Sukseskan PON XXI Aceh-Sumut

“Dengan melanjutkan kepemimpinan, KONI Pusat dibawah Ketua Umum Letjen TNI (Purn) Marciano Norman bisa tetap fokus mempersiapkan atlet Indonesia untuk berjuang dalam Sea Games Kamboja pada 5-17 Mei 2023, Asian Games Hangzhou Cina pada 23 September-8 Oktober 2023 serta Pekan Olahraga Nasional (PON) 2024 di Aceh dan Sumatera Utara. Khusus untuk PON 2024 yang merupakan PON pertama yang diselenggarakan di dua provinsi, kita harus mendukung tidak hanya sukses dalam penyelenggaraan, melainkan juga sukses secara prestasi, sukses ekonomi, dan sukses administrasi,” jelas Bamsoet.