Categories: Warta Nasional

Pengurus Pusat Himpunan Pemuda Alkhairaat Gelar Rapat Perdana


PALU,WARTAINFO.ID  – Setelah resmi mendapatkan surat keputusan (SK) dari Ketua Utama Alkhairaat H.S Alwi Saggaf Aljufri, Pengurus Pusat Himpunan Pemuda Alkairaat (PP-HPA) menggelar rapat perdana bertempat di pemancingan Alam Pratama, Sabtu (6/4/2024).

Rapat perdana ini dipimpin langsung Ketua Umum PP HPA, Ashar Yahya, SE serta dihadiri Sekretaris Jendral (Sekjen) PB Alkhairaat Dr. Djamaluddin Mariajang, serta jajaran pengurus PP HPA lainnya.

Sekjen PB Alkhairaat Dr. Djamaluddin Marianjang dalam sambutanya mengatakan, keluarnya SK kepengurusan PP HPA yang ditandatangani langsung Ketua Utama Alkhairaat H.S Alwi Saggaf Aljufri, karena pengurus lama sudah demisioner sejak tahun 2021 lalu.

“Sebenarnya, Ketua Utama Alkhairaat sudah memberikan kesempatan kepada PP HPA yang sebelumnya untuk menyelenggarakan Munas. Tapi karena sampai selesainya Muktamar Alkhairaat tidak ada juga Munas PP HPA, akhirnya Ketua Utama langsung mengambil alih dan mengeluarkan SK PP HPA yang baru,” terang Dr. Djamaluddin dalam rapat perdana PP HPA itu.

Dikatakan, kenapa SK sekarang langsung Ketua Utama yang keluarkan, karena memang sudah seperti itu yang tercantum dalam Anggaran Dasar Alkhairaat hasil Muktamar di Dolo belum lama ini dimana semua Badan Otonom (Banom) Alkhairaat SK-nya dikeluarkan langsung Ketua Utama salah satunya PP HPA ini.

“Jadi SK PP HPA yang dikeluarkan Ketua Utama saat ini, sudah sesuai dengan Anggaran Dasar Alkhairaat. Silahkan pengurus yang sudah mendapatkan SK, untuk jalan dan segera mempersiapkan Munas,” ujarnya.


Page: 1 2 3

webmaster

Recent Posts

Tokoh Pemudà Ajak Masyarakat Jaga Kantibmas di Wilayah Pantai Barat Kabupaten Donggala

Tokoh Pemuda Pantai Barat Aris mengajak semua elemen masyarakat untuk bersama sama mendukung jajaran Polda…

2 bulan ago

Bangun Komunikasi Efektif, SEMA dan Humas FEBI Bahas Sinergi Public Relation dalam Penguatan Layanan Akademik

PALU, WARTAINFO.ID  - Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam (FEBI) Universitas Islam Negeri (UIN) Datokarama Palu…

2 bulan ago

Ariayawan Yalesyudha Widodo Raih Perak di Final Lead Putra POPNAS XVII Jakarta

JAKARTA, WARTAINFO.ID - Atlet panjat tebing asal Sulawesi Tengah, Ariayawan Yalesyudha Widodo, berhasil mempersembahkan medali…

2 bulan ago

PWI dan Polda Sulteng Komitmen Bangun Kolaborasi Melalui Program SIIP

WARTAINFO.ID PALU -Kepolisian Daerah (Polda) Sulawesi Tengah terus membangun kolaborasi dengan berbagai pihak. Kali ini…

2 bulan ago

Menakar Peran Humas di Era Digital

Di tengah arus deras perubahan teknologi yang sering disebut sebagai era disrupsi digital, institusi pendidikan…

3 bulan ago

Ketika Humas Tak Lagi Sekadar Menyampaikan, Tapi Menjaga Kepercayaan

Di era digital yang serba cepat ini, peran hubungan masyarakat (humas) telah berevolusi secara dramatis.…

3 bulan ago